Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2023

Bantu Arahkan Potensi Siswa, SMA Plus PGRI Cibinong Kerja Sama Dengan Incipient Psychology Gelar Psikotes.

Gambar
Cibinong, PezatNews – Guna membantu siswa memahami potensi, bakat, minat dan cita - cita, SMA Plus PGRI Cibinong menggelar test psikotes, bagi siswa kelas 12, Sabtu (30/09). Geane Siskarani Yuanova, S.Psi, selaku guru BK di SMA Plus PGRI Cibinong menuturkan, psikotes merupakan ujian yang dirancang untuk mengukur aspek psikologis dan kepribadian, selain pengetahuan dan keterampilan teknis yang relevan. Dalam tes psikotes, siswa/i diberi berbagai pertanyaan dan skenario yang bertujuan untuk mengetahui karakteristik mereka yang mungkin tidak terlihat.     “Tujuan dilaksanakannya tes psikotes untuk kelas 12 yang pertama mengetahui tes IQ siswa, lalu penjurusan setelah lulus dari SMA, serta minat bakat siswa yang kedua manfaat psikotes jadi manfaatnya siswa bisa melihat atau mengukur kemampuan diri mereka, potensi mereka, dan bisa nanti mengembangkan arah mereka mau ke mana sesuai dengan hasil psikotesnya,” ujarnya, Kemarin. Hal senada diungkapkan, Nisa Merdekawati, S.Psi. Menurutnya, dari

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Melakukan Kunjungan Studi Banding ke SMA Plus PGRI Cibinong

Gambar
Cibinong, PezatNews – Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah (UIN) melakukan studi banding di SMA Plus PGRI Cibinong pada Kamis, (12/10). Kunjungan tersebut dilakukan guna mengembangkan pengetahuan dan menganalisis program-program yang ada di SMA Plus PGRI Cibinong untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mengidentifikasi praktik pengembangan yang baik, khususnya pada bidang teknologi. Kunjungan studi banding ini diikuti oleh mahasiswa Universitas Negeri Islam Syarif Hidayatullah program pascasarjana. “Saya bangga dengan pencapaian yang telah diraih oleh SMA Plus PGRI cibinong khususnya pada kopasus, yang meskipun masih SMA tetapi telah menghasilkan banyak karya. Yang mereka lakukan bukanlah hanya teori saja, tetapi juga praktik dan  karya nyata. Menurut saya hal itu merupakan skill yang sangat dibutuhkan,” tutur Dr. Jejen Musfah selaku Dosen Manajemen Magister Pendidikan Islam UIN Syarif Hidayatullah, saat ditemui Tim Liputan Studentday Jurnalistik. Beliau menuturkan bahwa pro

SMA Plus PGRI Cibinong Gelar Audisi Paper (Pesat Art Performance) 2023

Gambar
Cibinong, PezatNews – SMA Plus PGRI Cibinong menggelar audisi untuk menyeleksi kemampuan para siswa yang akan ditampilkan saat Paper (Pesat Art Performance) pada bulan Desember nanti. Audisi ini dilaksanakan secara serentak Senin, (2/10). Seleksi diikuti oleh siswa siswi SMA Plus PGRI Cibinong yang berminat untuk menampilkan bakatnya. Terdapat 4 jenis bidang audisi, diantaranya Sing Off, Dance, Modelling, serta Band. Pendaftaran audisi telah dimulai sejak bulan September, dan ditutup begitu audisi di selenggarakan. Dari sekitar 30 siswa yang mendaftar audisi, akan ada 3 siswa yang lolos pada masing-masing bidangnya. Dewan juri yang menilai audisi diantaranya M. Riansyah Lubis selaku juri bidang Band, Dewi Maytasari Diyani juri bidang Modelling, Dinda Oktavia,A.Md. juri bidang Sing Off, serta Putri juri bidang Dance.  “Dari 4 bidang yang dilaksanakan kemarin, keempatnya dilaksanakan secara serentak. Untuk Audisi bidang Dance dan Modelling dilaksanakan di Lapangan Kader Bangsa, kemudian